Articles by "Kota Padang"

Tampilkan postingan dengan label Kota Padang. Tampilkan semua postingan


Padang,kabanusa - Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi Gerakan Nasional Budaya Sensor Mandiri (GNBSM) yang mengusung tema “Memajukan Budaya Menonton Sesuai Usia”, di Bioskop XXI Basko City Mall Padang, Kamis (17/7/2025).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Lembaga Sensor Film Republik Indonesia (LSF RI) ini juga dirangkai dengan acara nonton bareng film Indonesia yang tengah populer berjudul “Assalamualaikum Baitullah”.

Maigus Nasir menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan sosialisasi GNBSM di Kota Padang. Ia menekankan pentingnya membangun kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, dalam memilih tontonan yang sesuai dengan usia dan nilai-nilai budaya bangsa.

“Sebuah film bisa memberi pengaruh besar bagi penontonnya, terutama anak-anak. Jika proses sensor dilakukan secara tepat, maka anak-anak akan mendapatkan tontonan yang edukatif sesuai usia, serta terhindar dari konten yang tidak layak,” ujar Maigus Nasir. 

Lebih lanjut, ia juga menyoroti peran penting orang tua dan tenaga pendidik dalam membimbing anak-anak untuk menyaring tayangan yang layak dan positif.

Sementara itu, Ketua LSF RI, Naswardi, berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat tentang pentingnya budaya sensor mandiri dalam membangun iklim tontonan yang sehat, cerdas, dan bertanggung jawab.

“Sensor bukan semata membatasi, tapi justru melindungi dan memberikan ruang yang aman bagi seluruh lapisan masyarakat dalam menikmati karya film,” tegasnya.

Tak hanya itu, ia pun berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjadi penonton yang bijak, mendukung karya film nasional, serta menjaga generasi muda dari pengaruh negatif media visual.

Selain Wakil Wali Kota Padang, sosialisasi ini juga menghadirkan narasumber lainnya, yakni Uda Rio, konten kreator Sumatera Barat yang dikenal luas melalui akun Garundang, serta Zaqia Ramallah, Ketua Subkomisi Penelitian dan Pengembangan LSF RI.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat, Jefrinal Arifin, beserta sejumlah unsur pemangku kepentingan dari sektor kebudayaan, pendidikan, dan perfilman.*


#pemkopadang



Padang,kabanusa - Wali Kota Padang Fadly Amran secara resmi melaunching Koperasi Kelurahan Merah Putih, dalam rangkaian Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tingkat Kota Padang, di Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center, Kamis (17/7/2025).

Fadly Amran menyampaikan bahwa koperasi memegang peranan penting dalam membangun ekonomi kerakyatan yang mensejahterakan seluruh lapisan masyarakat. Koperasi adalah bagian dari cita-cita para pendiri bangsa yang menekankan pentingnya gotong royong dalam pembangunan ekonomi nasional.

"Kita meyakini pergerakan koperasi sangat penting untuk membangun perekonomian yang lebih adil dan mensejahterakan seluruh masyarakat Indonesia. Koperasi adalah cerminan ekonomi gotong royong, cita-cita luhur founding fathers bangsa ini," ujarnya.

Wali Kota Padang juga menyatakan bahwa Koperasi Merah Putih telah dibentuk di seluruh kelurahan di Kota Padang, dan hari ini diluncurkan secara serentak sebagai bagian dari upaya penguatan ekonomi masyarakat berbasis lokal.

Ia menambahkan bahwa Pemerintah Kota Padang akan mendukung penuh penguatan kelembagaan koperasi melalui pelatihan, pendampingan, dan pembinaan. Bahkan, Pemerintah Kota Padang siap memberikan penghargaan bagi koperasi yang sehat dan dikelola secara profesional.

“Kita akan memberikan reward terhadap koperasi yang sehat, yang kuat. Dan kita berharap para pengurus amanah dalam mengemban tugas-tugasnya, karena dunia usaha adalah dunia yang kompetitif. Maka koperasi pun harus dikelola secara profesional dan akuntabel,” tambahnya.

Lebih lanjut, Wali Kota mengajak seluruh camat dan perangkat daerah terkait untuk ikut membina koperasi di masing-masing wilayah, agar koperasi mampu menggali potensi lokal serta menyesuaikan program dengan kebutuhan masyarakat setempat.

“Pemko Padang juga telah mengaktifkan kembali Dekopinda (Dewan Koperasi Indonesia Daerah) Kota Padang setelah sekian lama vakum. Hibah fasilitas telah diberikan untuk mendukung aktivitas kelembagaan Dekopinda agar dapat menjadi forum tukar gagasan dan penguatan jaringan koperasi,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang Fauzan Ibnovi menyampaikan, pada momen peringatan Harkopnas ini Pemerintah Kota Padang juga melakukan penyerahan Surat Badan Hukum Koperasi Kelurahan Merah Putih kepada perwakilan masing-masing kecamatan, Talk Show, serta piagam penghargaan Koperasi Berprestasi Tingkat Kota Padang Tahun 2025.

“Kategori Koperasi konsumen, Juara I Koperasi Konsumen Keluarga Besar Semen Padang, Juara II KPRI Fakultas Ekonomi UNAND, Juara III Koperasi Pegawai Republik Indonesia RSUD Dr. Rasidin Padang. Kemudian Koperasi Simpan Pinjam, Juara I Koperasi Adipura Padang, Juara II Koperasi Simpan Pinjam Karyawan Rumah Sakit Yos Sudarso Padang, dan Juara III KPRI SMPN 21 Padang,” sebutnya.

 


Padang,kabanusa - Pemerintah Kota Padang terus menunjukkan komitmen dalam mendorong pertumbuhan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui Program Unggulan (Progul) 'UMKM Naik Kelas'. 

Salah satu wujud nyata dari program unggulan ini adalah menghadirkan "Pasar Kuliner Jati", sebagai pusat kuliner baru yang berada di sepanjang Jalan Suliki, Kelurahan Jati Baru, Kecamatan Padang Timur.

Dengan diresmikannya pusat kuliner ini, diharapkan tidak hanya meningkatkan pendapatan pedagang, tetapi juga menghadirkan destinasi kuliner baru yang menarik bagi warga dan wisatawan di Kota Padang.

Wali Kota Padang, Fadly Amran, saat meresmikan Pasar Kuliner Jati tersebut, Selasa (15/7/2025), menyampaikan bahwa keberadaan Pasar Kuliner Jati ini dalam rangka menciptakan ruang usaha yang lebih tertib dan representatif bagi pedagang kaki lima (PKL).

"Kami menyampaikan terima kasih kepada para pedagang yang telah bersedia direlokasi ke Pasar Kuliner Jati ini. Langkah ini merupakan bagian dari penataan kota dan pemberdayaan ekonomi rakyat. Kami ingin menghadirkan kawasan berjualan yang nyaman, aman, serta tidak mengganggu aktivitas lalu lintas maupun pejalan kaki," ujar Fadly Amran dalam sambutannya.

Fadly juga mengungkapkan bahwa relokasi ini menyasar sebanyak 37 PKL yang sebelumnya berjualan di sepanjang trotoar Jalan Perintis Kemerdekaan. Pemerintah Kota Padang pun turut membantu menyediakan tenda dagang yang layak bagi seluruh pedagang di lokasi baru. 

"Alhamdulillah, seluruh PKL menyambut baik relokasi ini dan menunjukkan sikap yang sangat koperatif. Ini membuktikan bahwa pelaku UMKM kita siap naik kelas dan berkembang bersama. Kita juga berterima kasih kepada pihak Indosat yang turut membantu branding bagi para PKL kita di kawasan ini," imbuhnya.

Lebih lanjut, Fadly Amran juga turut mengimbau para pedagang untuk dapat mematuhi jam operasional demi menjaga ketertiban dan kenyamanan bersama, khususnya bagi warga sekitar dan pengguna jalan.

Sementara itu, Ketua Ikatan PKL Pasar Kuliner Jati, Raju (38), menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Padang atas langkah bijak dan dukungan yang diberikan kepada para pedagang.

"Kami sangat mendukung relokasi ini. Tempatnya strategis, fasilitasnya dibantu oleh Pemko, dan lebih nyaman bagi pembeli  Terima kasih kepada Bapak Wali. Kota dan jajaran yang sudah memfasilitasi kami dengan tenda-tenda baru beserta fasilitas penunjang lainnya," ujar Raju, pedagang kuliner Ayam Bakar Madu.

Dalam peresmian ini, juga hadir Plh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Mairizon, bersama Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Fauzan Ibnovi dan sejumlah kepala OPD terkait, serta Camat Padang Timur Diko Eka Putra dan unsur terkait lainnya.*

 

Padang,kabanusa - Mempererat sinergi dan koordinasi lintas sektor, Wali Kota Padang, Fadly Amran, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Padang melakukan kunjungan silaturahmi dengan unsur Forkopimda Sumatera Barat (Sumbar).

Kunjungan yang dilakukan pada Selasa (15/7/2025) itu, ditujukan kepada Kapolda Sumbar, Irjen Pol Gatot Tri Suryanta, serta Danrem 032/Wirabraja, Brigjen TNI Mahfud.

Turut hadir dalam rombongan ini Kapolresta Padang Kombes Pol Apri Wibowo, Dandim 0312/Padang Letkol Inf Ferry Adianto, dan Kajari Padang Aliansyah. 

Fadly Amran menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan Forkopimda Provinsi dalam menjaga stabilitas keamanan, ketertiban masyarakat, serta mendukung kelancaran pembangunan di Kota Padang sebagai ibu kota Provinsi Sumatera Barat. 

“Silaturahmi ini bukan sekadar pertemuan biasa, melainkan menjadi momentum strategis untuk memperkuat koordinasi dan kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan dan pembangunan yang optimal, termasuk dalam menjaga kondusivitas wilayah,” ujar Fadly Amran. 

Fadly Amran juga mengharapkan dukungan dari unsur Forkopimda Sumbar dalam menyukseskan berbagai event perayaan Hari Jadi Kota Padang ke-356 yang berlangsung dari tanggal 3 sampai 10 Agustus 2025.

Kapolda Sumbar, Irjen Pol Gatot Tri Suryanta, mengaku sangat menyambut baik kunjungan tersebut. Ia pun menyampaikan apresiasi atas komitmen yang dilihatkan Forkopimda Padang dalam membangun komunikasi yang erat demi kepentingan masyarakat luas. 

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran Wali Kota dan jajaran Forkopimda Kota Padang. Dengan kolaborasi yang baik seperti ini, berbagai program pembangunan dan penanganan isu strategis di Kota Padang maupun Sumatera Barat diharapkan berjalan lebih efektif dan terintegrasi,” tuturnya. 

Hal senada juga disampaikan Danrem 032/Wirabraja Brigjen, TNI Mahfud. Menurutnya, kekompakan lintas instansi merupakan kunci utama dalam menjaga stabilitas daerah dan mendukung program pembangunan nasional maupun daerah. 

“Kolaborasi antara pemerintah daerah, TNI, dan Polri sangat penting. Kami siap mendukung upaya-upaya strategis dan program Pemerintah Kota Padang demi tercapainya kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Brigjen Mahfud. 

Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah konkret untuk memperkuat koordinasi berkelanjutan dalam menjaga keamanan dan mempercepat pembangunan di Kota Padang, dan Sumbar pada umumnya. *

 


Padang,kabanusa – Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menyerahkan dana operasional triwulan II kepada RT/RW, kader PAUD dan Posyandu, imam masjid, serta guru MDT, TPQ/TQA di Masjid Sahara, Kecamatan Padang Barat, Rabu (9/7/2025).

Dana yang disalurkan sebesar Rp625 juta, sebagai bentuk dukungan Pemerintah Kota Padang terhadap peran strategis tokoh masyarakat dan tenaga sukarela di tingkat kelurahan. 

Maigus Nasir menyampaikan apresiasi atas kerja keras para RT/RW, kader, dan tenaga pengajar keagamaan yang telah menjadi ujung tombak pelayanan publik di lingkungan masing-masing.

"Peran bapak dan ibu semua sangat penting dalam menjaga ketertiban, membina masyarakat, serta meningkatkan kualitas layanan dasar, baik kesehatan maupun pendidikan," ujar Maigus.

Wakil Wali Kota juga mengimbau para RT/RW agar turut aktif menyosialisasikan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Padang, seperti BPJS gratis dan Kartu Padang Juara.

“Masih banyak warga yang belum mengetahui program-program tersebut. Ini menjadi tugas kita bersama untuk menyampaikan dan memastikan masyarakat mendapat manfaatnya,” tegasnya.

Kegiatan penyerahan dana ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antara pemerintah kota dan masyarakat kecamatan dan kelurahan, serta penguatan sinergi dalam pembangunan daerah.*


Sumbar,kabanusa - Rapper cilik yang sekarang sudah beranjak remaja, Adrienne Matthew kembali merilis single baru bertajuk WATCH ME! Kali ini Adrienne yg akrab disapa Nana berkolaborasi dengan penyanyi remaja bersuara emas, Ratu. Ini kali kedua kolaborasi Adrienne dengan Ratu setelah sebelumnya duet di lagu LET’S DANCE 2 tahun lalu. 

Lagu WATCH ME! Membahas tentang proses dan perjuangan Adrienne & Ratu dalam dunia musik. Mereka bercerita tentang keyakinan mereka dalam mempelajari dan menguasai genre musik yg mereka pilih, yaitu Adrienne di musik Rap/Hip Hop dan Ratu di musik R&B/Pop. Walaupun penuh tantangan mereka takkan menyerah untuk menggapai cita-cita mereka yaitu diakui sebagai salah satu Musisi terbaik dikala dewasa nanti.

Lirik lagu ini diciptakan oleh Adrienne bersama Mamanya, Evy Matthew dengan beat oleh Andre Nedd yang juga merupakan produser musik dari lagu ini. Lagu ini terinspirasi dari lagu Rapper terbaik sepanjang masa, EMINEM yang berjudul Till I Collapse.

Saat ditanya apa rencana Adrienne & Ratu dalam waktu dekat, mereka menjawab :“untuk saat ini masih fokus Sekolah dan terus belajar dan belajar skill penulisan lagu dan menciptakan musik. Nana juga sedang dalam proses pembuatan Mini Album yang Insya Allah akan rilis diakhir tahun ini”, Adrienne.

“saat ini aku fokus pindah ke Bandung dan memulai SMA disana. Dan tetap berproses dibidang musik yang Insya Allah akan mencoba rilis single solo nantinya”, Ratu.

Sukses selalu ya untuk kedua remaja hebat, Adrienne & Ratu!

 


Padang,kabanusa - Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1447 Hijriyah, keluarga besar Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemko) Padang mengikuti kegiatan Tabligh Akbar yang digelar di Masjid Raya Syeikh Ahmad Khatib Al-Minangkabawi, Jumat (27/6/2025) pagi.

Kegiatan ini mengusung tema "Dengan Semangat Hijrah, Kita Bangun Peradaban Islam di Tengah Masyarakat". Bertindak sebagai penceramah adalah Guru Besar Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, Prof. Dr. Duski Samad, M.A.

Wali Kota Padang, Fadly Amran, hadir langsung dalam kegiatan ini menekankan bahwa peringatan Tahun Baru Islam bukan sekadar seremonial, tetapi momentum untuk refleksi dan memperkuat nilai-nilai spiritual, serta etos kerja di kalangan ASN.

"Mari kita maknai momentum pergantian Tahun Baru Islam ini dengan semangat hijrah dan muhasabah diri. Hijrah dalam meningkatkan pola kehidupan yang lebih baik, serta menghadirkan kinerja dan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Termasuk melakukan muhasabah diri, mengevaluasi apa yang telah dilakukan pada waktu sebelum-sebelumnya untuk peningkatan ke depan," tambahnya. 

Sementara itu, dalam tausiahnya, Prof. Duski Samad menekankan pentingnya menjadikan semangat hijrah sebagai kekuatan untuk membangun bangsa melalui pendekatan spiritual dan sosial. 

Ia juga mengingatkan para ASN untuk menjadi pelopor dalam menebar semangat kebaikan, keteladanan dan keadilan di tengah masyarakat.

"Cara hijrah yang benar sesuai dengan ajaran Islam adalah mengubah cara berfikir dan tindakan ke arah yang lebih baik. Bagi para ASN tentu dengan melihatkan peningkatan kinerja, menjaga kedisiplinan, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," pesannya.

Dalam kegiatan ini hadir Plh Sekda Corri Saidan, bersama para Asisten, dan seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemko Padang. Juga hadir unsur Forkopimda Kota Padang dan unsur terkait lainnya.

#pemkopadang

 


Padang,kabanusa – Wali Kota Padang Fadly Amran menggelar pertemuan dengan para pemangku kepentingan kawasan Objek Wisata Pantai Air Manis, khususnya di sekitar Batu Malin Kundang, Kecamatan Padang Selatan, Kamis malam (26/6/2025).

Pertemuan yang berlangsung di Masjid Fatahillah, pintu masuk Batu Malin Kundang ini, dihadiri oleh tokoh masyarakat, pemuda setempat, serta pelaku usaha wisata dan para pedagang yang beraktivitas di kawasan tersebut.

Fadly Amran menyampaikan rencana Pemerintah Kota Padang untuk melakukan revitalisasi dan penataan kawasan wisata Batu Malin Kundang, sebagai bagian dari Program Unggulan (Progul) Padang Rancak.

“Salah satu fokus Progul Padang Rancak adalah revitalisasi Pasar Raya Padang, pasar-pasar satelit, serta kawasan pinggir pantai dari Bungus hingga Koto Tangah. Batu Malin Kundang menjadi bagian penting dari citra Kota Padang, sehingga penataan kawasan ini menjadi prioritas,” ungkap Wali Kota.

Langkah awal penataan dimulai dari penertiban pedagang yang berjualan di sepanjang trotoar kawasan Batu Malin Kundang. Pemerintah juga akan menyediakan fasilitas pendukung seperti toilet umum, penyeragaman atribut pedagang (kokarde), metode pembayaran non-tunai (cashless), serta perbaikan area sekitar batu Malin Kundang.

“Kami hadir untuk mensejahterakan masyarakat. Jika kawasan ini tertata dengan baik, maka pengunjung nyaman, pedagang pun sejahtera. Komitmen kami tidak berubah, membangun Padang dengan kolaborasi dan sinergi,” tegas Fadly Amran.

Fadly Amran juga menyampaikan bahwa dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota (HJK) Padang ke-356 tahun, akan digelar sejumlah agenda besar yang akan melibatkan tamu-tamu penting dari dalam dan luar negeri.

Di antaranya kunjungan Kapal Republik Indonesia (KRI) Bima Suci, tamu dari negara-negara Asia Tenggara, Gowes Siti Nurbaya, serta pertemuan Indonesia Creative City Network (ICCN).

“Tamu-tamu tersebut akan kami ajak mengunjungi Batu Malin Kundang. Maka dari itu, kami sangat berharap dukungan dan komitmen bersama dari seluruh Bapak Ibu untuk memperindah kawasan wisata Batu Malin Kundang ini,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Air Manis Allazi menyampaikan dukungannya terhadap inisiatif Pemerintah Kota Padang.

“Kami dari masyarakat dan kaum Suku Jambak sangat mendukung program Pak Wali. Demi kesejahteraan bersama, kami siap ditertibkan, asalkan tetap diberi tempat yang layak, dan rapi untuk berjualan, dan posisinya tidak jauh dari Batu Malin Kundang,” ujar Allazi.

 


Padang,kabanusa - Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, meninjau langsung lokasi bencana angin puting beliung di kawasan Parak Buruk, RT 01 RW 04, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, Kamis (12/6/2025). 

Dalam kesempatan tersebut, ia menyerahkan bantuan kepada 3 (tiga) kepala keluarga (KK) yang rumahnya terdampak bencana puting beliung pada Selasa (10/6/2025) dini hari lalu itu.

Kejadian itu telah mengakibatkan kerusakan pada tiga rumah warga, terutama di bagian atap dan bangunan. 

"Alhamdulillah, hari ini sebagai bentuk respons cepat Pemerintah Kota Padang bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang kita memberikan bantuan uang tunai senilai Rp 1.500.000 kepada masing-masing dari tiga kepala keluarga yang terdampak. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah," ujar Maigus Nasir kepada wartawan di lokasi kejadian.

Maigus menegaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari Program Unggulan Pemerintah Kota Padang, yaitu Padang Melayani dan Padang Sigap, yang mengedepankan kecepatan dan kehadiran pemerintah dalam situasi darurat.

"Insya Allah, dalam waktu dekat kita akan memberikan bantuan lanjutan untuk renovasi rumah bagi saudara-saudara kita ini. Kami mengucapkan terima kasih kepada Baznas dan semua pihak yang telah bergerak cepat membantu," lanjutnya.

Dalam kesempatan tersebut, Maigus Nasir juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem dan segera melaporkan setiap kejadian darurat atau tanda-tanda bahaya melalui layanan darurat Pemerintah Kota Padang  112.*

 


Padang,kabanusa - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumbar mencatat tingginya minat masyarakat dalam menggunakan transportasi kereta api Pariaman Ekspres selama masa libur hari raya Idul Adha 1446 H dan cuti bersama yang berlangsung dari tanggal 6-10 Juni 2025. Sebagai bentuk komitmen dalam menyediakan layanan angkutan yang andal dan aman, KAI Divre II Sumbar mengoperasikan sebanyak 10 perjalanan KA Pariaman Ekspres relasi Paulima-Naras setiap harinya.

Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Shahab menjelaskan bahwa animo masyarakat Sumbar untuk bepergian menggunakan kereta api dalam momen liburan kali ini sangat tinggi terutama yang menggunakan moda transportasi KA Pariaman Ekspres.

Kereta Pariaman Ekspres relasi Paulima–Naras melayani rute Padang-Pariaman yang memakan waktu tempuh sekitar 1.5 jam menuju pusat wisata pantai Gandoriah. Sepanjang perjalanan, penumpang disuguhkan pemandangan pesisir pantai yang indah serta suasana pedesaan khas Sumatera Barat. Dengan harga tiket yang terjangkau, kereta ini menjadi solusi bagi wisatawan yang ingin menikmati perjalanan hemat namun tetap nyaman.

“Hingga Senin, 9 Juni 2025, volume penumpang KA Pariaman Ekspres dari tanggal 6-10 Juni 2025 mencapai 21.300 penumpang atau 102 % dari total kapasitas tempat duduk yang disediakan yakni sebanyak 21.200 tempat duduk. Penjualan masih berlangsung dan diperkirakan akan terus meningkat,” jelas Reza.

Puncak pemesanan tiket keberangkatan terjadi pada hari ini, 9 Juni 2025, di mana KAI Divre II Sumbar melayani 5.200 pelanggan dalam satu hari atau 123% dari kapasitas tempat duduk yang disediakan yakni sebanyak 4.240 tempat duduk.

“Peningkatan volume ini tidak hanya mencerminkan kepercayaan publik terhadap layanan kereta api, tetapi juga menunjukkan efektivitas sistem operasional dan perencanaan angkutan masa libur yang telah dilakukan KAI. Seluruh perjalanan KA didukung oleh petugas, optimalisasi rangkaian, dan layanan di stasiun yang semakin ramah pelanggan,” tambah Reza. 

Tingginya angka perjalanan ini menunjukkan bahwa kereta api tetap menjadi moda transportasi pilihan masyarakat, terutama pada masa liburan panjang. Selain lebih terjangkau, aman dan nyaman, kereta api juga memberikan fleksibilitas waktu serta kemudahan akses ke berbagai destinasi wisata unggulan di Provinsi Sumatera Barat.

Dengan keandalan jadwal keberangkatan dan kedatangan, KAI memastikan bahwa setiap pelanggan dapat menikmati perjalanan yang aman, tertib, dan menyenangkan.

“Kami memberikan apresiasi kepada masyarakat Sumatera Barat yang tetap menjadikan kereta api sebagai sarana transportasi pilihan dalam bepergian menuju lokasi wisata. KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan angkutan penumpang, baik dari sisi ketepatan waktu, kenyamanan, maupun keselamatan. Kami juga akan terus menyesuaikan kapasitas dan pola operasi untuk menjawab dinamika kebutuhan mobilitas masyarakat, terutama pada momen-momen dengan permintaan tinggi seperti long weekend ini,” tutup Reza.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal perjalanan KA serta pengembalian tiket, pelanggan dapat menghubungi:

Media Sosial: @KAI121

Email: cs@kai.id

WhatsApp KAI121: 0811-1211-1121


#Kepala Humas KAI Divre II Sumbar

 


Padang,relasipublik - Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila, sebuah momentum penting untuk merefleksikan kembali nilai-nilai luhur yang menjadi dasar kehidupan berbangsa dan bernegara. Pancasila bukan hanya ideologi pemersatu, tetapi juga menjadi landasan moral dan etika dalam menjalankan pembangunan, termasuk dalam pelayanan publik.

Dalam semangat sila kelima Pancasila, “Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia”, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat bersama PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Minangkabau (BIM) meresmikan kembali operasional skybridge BIM yang menghubungkan langsung Stasiun KA BIM dengan terminal Bandara Internasional Minangkabau.

Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Shahab, menyampaikan bahwa pengoperasian kembali skybridge ini merupakan wujud nyata kolaborasi antar lembaga dalam rangka peningkatan integrasi layanan transportasi publik khususnya di provinsi Sumatera Barat.

“Terhubungnya kembali skybridge antara Stasiun KAI BIM dan terminal Bandara Internasional Minangkabau mencerminkan semangat Pancasila yang menginspirasi semangat baru dalam peningkatan pelayanan di Stasiun BIM. Dengan adanya integrasi ini, mobilitas penumpang menjadi semakin mudah, cepat, dan aman. Kami berharap hal ini dapat mendorong masyarakat untuk beralih ke transportasi publik yang lebih efisien dan ramah lingkungan,” ujar Reza.

Skybridge BIM sebelumnya sempat tidak beroperasi. Kini, dengan pembenahan infrastruktur dan koordinasi yang lebih solid antar instansi, jalur penghubung ini kembali difungsikan untuk mempermudah penumpang dalam mengakses moda transportasi antar moda, dari kereta api ke pesawat udara, dan sebaliknya.

Selanjutnya, dalam upaya meningkatkan efektivitas serta kelancaran mobilitas antarmoda di lingkungan BIM, dilakukan sinergi kerja sama antara KAI Divre II Sumbar, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang BIM, dan Perum DAMRI. Kolaborasi ini difokuskan pada optimalisasi layanan transportasi antarmoda serta promosi layanan bersama di kawasan Bandara BIM.

KAI Divre II Sumbar berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan yang berorientasi pada keselamatan, kenyamanan, dan keberlanjutan, sejalan dengan semangat pembangunan nasional yang berkeadilan dan merata.

“Mari kita terus melangkah bersama, memperkuat integrasi antarmoda, dan membangun Indonesia yang lebih baik dengan semangat Pancasila sebagai pijakan utama,” tutup Reza.

#Humas KAI



 

Padang,kabanusa - Menyambut libur panjang akhir pekan dan peringatan Hari Kenaikan Isa Al-Masih yang jatuh pada Kamis, 29 Mei 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumbar menyediakan sebanyak 35.120  tempat duduk untuk perjalanan kereta api selama periode 29 Mei hingga 2 Juni 2025.

Berdasarkan data sementara per 29 Mei 2025, sebanyak 18.189 tiket telah terjual. Angka tersebut setara dengan 52 persen dari total kapasitas tempat duduk yang disiapkan.

“Update pemesanan tiket KA sampai dengan 29 Mei 2025, KAI Divre II Sumbar mencatat 18.189 tiket telah terjual atau setara dengan tingkat okupansi sebesar 46 persen dan pemesanan masih terus mengalami peningkatan hingga akhir pekan,” ujar Kepala Humas KAI  Divre II Sumbar, Reza Shahab, Kamis (29/5).

“Untuk mempermudah pengguna jasa kereta api, tiket kereta api Lokal dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI. Penjualan tiket kereta api akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yaitu H-7 keberangkatan” imbuhnya.

Reza mengingatkan kembali agar pelanggan membeli tiket hanya melalui aplikasi Access by KAI untuk menghindari modus penipuan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Dengan keandalan jadwal keberangkatan dan kedatangan, KAI memastikan bahwa setiap pelanggan dapat menikmati perjalanan yang aman, tertib, dan menyenangkan.

“KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan angkutan penumpang, baik dari sisi ketepatan waktu, kenyamanan, maupun keselamatan. Kami juga akan terus menyesuaikan kapasitas dan pola operasi untuk menjawab dinamika kebutuhan mobilitas masyarakat, terutama pada momen-momen dengan permintaan tinggi seperti long weekend ini,” tutup Reza.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal perjalanan KA serta pengembalian tiket, pelanggan dapat menghubungi:

Media Sosial: @KAI121

Email: cs@kai.id

WhatsApp KAI121: 0811-1211-1121




Padang,kabanusa - Rabu, 28 Mei 2025  Program Studi Pendidikan Profesi Konselor (PPK) FIP UNP menjalin kolaborasi dengan Jurusan Sosiologi Fisipol Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Tanjung Pinang melalui seminar nasional dan penandatanganan MoU di bidang pendidikan, penelitian, dan layanan bimbingan konseling.

Alvi Husni, S.Sos., M.Si. (Sekretaris Prodi Sosiologi Fisipol Universitas Maritim Raja Ali H Tanjung Pinang) menyambut baik kerja sama ini sebagai penguatan keilmuan sosial. Dr. Nurfarhanah, M.Pd., Kons. (Koordinator Prodi PPK FIP UNP) menegaskan bahwa ini kegiatan seminar dan praktik layanan konseling di masyarakat adalah bentuk nyata konseling lintas budaya dalam pengembangan profesional konselor

Kegiatan ini diawali dengan Seminar Nasional Pendidikan yang mengangkat tema "Peran Pendidik dan Konselor dalam menghadapi Global Citizen di Era Digital yang menghadirkan pemateri utama Prof. Dr. Yeni Karneli, M.Pd., Kons.(Guru besar BK FIP UNP) dan Endri Bagus Prastiyo, S.Sos., M.Si. (Ketua Prodi  Sosiologi Fisipol Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Tanjung Pinang)

Kolaborasi ini mendukung strategi UNP menuju World Class University (WCU) dan menjadi awal rangkaian kunjungan ke kampus mitra di Indonesia. 

Fadly Amran Didapuk Sebagai Majelis Dewan Pembina DPD Desa Bersatu Sumbar


Padang, kabanusa.com — Wali Kota Padang, Fadly Amran, menghadiri acara pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Desa Bersatu Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) periode 2025-2030 yang digelar di Hotel Axana, Sabtu (24/5/2025).

Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Desa Bersatu, Muhammad Asri Anas. Dalam kesempatan itu, anggota Komisi II DPR RI, Rahmat Saleh, resmi dilantik sebagai Ketua DPD Desa Bersatu Sumbar untuk masa bhakti lima tahun ke depan.

Hadir dalam acara ini Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Provinsi Sumbar, Yozawardi Usama Putra mewakili Gubernur Sumbar, jajaran Forkopimda, serta stakeholder terkait dari berbagai kabupaten/kota di Sumbar.

Wali Kota Padang, Fadly Amran, yang turut didapuk sebagai Majelis Dewan Pembina DPD Desa Bersatu Sumbar, menyampaikan apresiasinya terhadap keberadaan organisasi ini. Ia menyebut Desa Bersatu merupakan wadah penting untuk memperkuat konsolidasi dan kolaborasi antar desa dalam mendukung percepatan pembangunan wilayah.

"Desa adalah fondasi pembangunan daerah. Melalui wadah seperti Desa Bersatu, aspirasi dan kebutuhan masyarakat bisa lebih efektif disampaikan dan menjadi perhatian bersama," ujar Fadly kepada wartawan usai kegiatan.

Lebih lanjut, Fadly juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Padang untuk bersinergi dengan Desa Bersatu dalam mendukung pembangunan berkelanjutan, khususnya dalam bidang ekonomi desa, pendidikan, kesehatan, dan ketahanan pangan.

Ketua Umum DPP Desa Bersatu, Muhammad Asri Anas, dalam sambutannya mendorong seluruh jajaran DPD agar aktif mengambil peran dalam menyukseskan program-program strategis pemerintah, termasuk Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2025 terkait penguatan koperasi desa.

"Desa Bersatu hadir sebagai wadah perjuangan desa terhadap berbagai kebijakan nasional. Kita dorong desa menjadi pusat pertumbuhan ekonomi berbasis koperasi melalui Koperasi Desa Merah Putih," tegas Asri Anas.

Sementara itu, Ketua DPD Desa Bersatu Sumbar, Rahmat Saleh, mengungkapkan komitmennya untuk menjadikan organisasi ini sebagai motor penggerak pemberdayaan desa dan masyarakat Sumbar.

"Kami akan fokus pada penguatan kelembagaan desa, peningkatan kapasitas aparatur, serta pengembangan potensi lokal agar desa/nagari di Sumatera Barat bisa mandiri, maju, dan sejahtera," ujarnya.

Adrienne Matthew Penyanyi Multitalent Kota Padang 


Padang,araamandiri - Baru bulan lalu Adrienne Matthew mengeluarkan single bertajuk Trendy Girl yang berkisah tentang gadis remaja yang menjadi Trend-Setter / pencipta trend yang selalu memakai pakaian keren masa kini namun tetap menjadi gadis pintar, baik dan berharga. 

Sekarang dia kembali mengeluarkan single barunya yang berjudul KEEP YA HEAD UP. Lagu ini diciptakan oleh Adrienne berdua dengan Mamanya dengan musik yang diproduseri oleh Andre Nedd dari Nedd Production. 

Lagu ini berisi kata-kata motivatif, dengan tujuan untuk memotivasi para kawula muda untuk semangat dalam mencapai cita-cita dan mengejar impian, serta mengajak untuk pantang menyerah, dan tetap angkat dagu dan percaya diri.

Dan ini merupakan kabar gembira bagi pencinta musik tanah air terutama bagi fansnya Adrienne Matthew penyanyi cantik asal kota Padang.

Adrienne Matthew berasal dari kota Padang dan merupakan anak blasteran Minang - Irlandia - Inggris - Skotlandia yang berkewarganegaraan ganda Indonesia - Selandia Baru.  

Adrienne merupakan gadis yang bertalenta  berumur 13 tahun yang sudah mengeluarkan 9 single dan 1 EP (album pendek). Dia juga sudah pernah mencoba dunia akting dengan berperan di film Buya Hamka dan Ranah 3 Warna.

"Saat ini saya ingin fokus Sekolah, belajar dance dan musik dahulu karena memang sangat menyukai musik  terutama Hip Hop dan KPop", jelasnya.

"Saya juga mempunyai idola dibidang musik yang sangat menginspirasi yaitu  Eminem, J. Cole, Kendrick Lamar, Tupac, Dr. Dre, NWA dan Snoop Dogg. Kalau untuk KPop saya menyukai Blackpink & Stray Kids", terangnya.

"Untuk itu kepada teman-teman Jangan lupa untuk subscribe dan stream Adrienne Matthew di Spotify, Apple Music, Amazon Music, Youtube Music dan platform musik lainnya. Dan subscribe Youtube Adrienne TV serta follow instagram @adrienne.matthew", sebutnya. 

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.